March 12, 2014

Cara Membedakan Akun FaceBook Cewek Asli atau Palsu

     Hai Pembaca IFRAN WAHYUDI's Blog, pada kali ini saya akan memberikan sedikit ilmu tetang Cara Membedakan Akun FaceBook Cewek Asli atau Palsu...

Cara ini disajikan khusus di IFRAN WAHYUDI's Blog!

Sebelum melihat perbedaannya, alangkah baiknya kita lihat dulu beberapa faktor seseorang akan membuat akun palsu. Apa saja faktor itu?


1. Faktor Status Hubungan.
       Salah satu contohnya adalah JOMBLO. Dengan semakin maraknya JOMBLO di Indonesia, maka angka akun cewek palsu di facebook pun semakin banyak pula.... Para JOMBLO akan mencari pasangan maya nya, dan akan memulai interaksi dengan akun palsu tersebut. Hayoo?

2. Faktor Marketing
       Sesuai namanya, akun palsu ini digunakan pelaku untuk mempromosikan barang/jasa yang dijualnya. Dengan kedok cewek montok nan sexy, sang pelaku berharap agar barang/jasanya dapat laku keras.

3. Faktor "Usil"
       Kalo akun yang ini dibuat oleh seorang yang usil, cara kerjanya adalah sang pelaku melakukan pendekatan ke akun korban.. setelah dirasa cukup dekat, pelaku akan meminta email dan password korban, dengan kedok "Tukeran Password".

Dan Selain Faktor diatas, mungkin masih banyak lagi yang lainnnya, sesuai tujuan dan maksud si pembuat akun tersebut. Nah, sekarang saya akan memberi tips membedakan antara akun cewek yang asli dan yang palsu...
Check this out 


1. Bila Akun palsu, antara username dan Nama facebook akan berbeda.

Tahu maksud yang satu ini? yap, antara username dan Nama yang dipasang oleh si pelaku jelas berbeda. Sedangkan akun yang asli, username dan Nama akun akan terlihat kemiripan. Lihat contoh gambar di bawah ini...



Bisa jadi username tersebut adalah nama asal dari akun yang dibuat oleh si pelaku. Tapi kita harus tetap hati-hati. Ada saja username dan nama akun yang mirip, tapi terindikasi Palsu. Bisa jadi pelaku telah merubahnya di menu "pengaturan akun".


2. Foto profil hanya sedikit, atau bahkan hanya satu.

Yap, yang kedua ini adalah cara yang paling banyak diketahui. Jika akun tersebut hanya punya sedikit foto profil atau hanya ada satu foto, jelas akun itu patut dicurigai. Tapi, ada pula yang foto profilnya sangat banyak, tapi terindikasi palsu. Kenapa? mungkin ini disebabkan karena pelaku telah mengambil seluruh foto yang ada di akun asli korban. Jadi hati-hati...


3. Status yang dibuat selalu berbau Porno

Pernah liat yang satu ini? yap, ada yang pernah liat pasti :D .Setiap kali akun palsu tersebut membuat status, pasti tidak ketinggalan kata-kata yang mengundang Nafsu Birahi. Misalnya seperti gambar di bawah ini:


Coba amati...Yang lebih  Anehnya, like status tersebut sangat banyak! Like status Saya aja kalah :D

Tapi, tidak semuanya akun ini palsu! ada saja cewek sexy ingin mencari sensasi di FB :D
Nah, klo yg ini gue demen xD (Lupakan kalimat ini)

Oke Lanjuut...


4. Status yang dibuat selalu bernada "Berjualan"

Oke, ciri-ciri yang satu ini TIDAK semuanya akun palsu. diantaranya pasti ada akun wanita yang asli. Namun, coba amati akun tersebut dengan memperhatikan poin nomor 1 dan 2 di atas. Bisa jadi salah satu di antaranya ialah akun palsu.


5. Kedok PhoneSex (PS)

Kalo yang ini nih banyak juga yang tertipu. Pernah ketipu sama "Mama Minta Pulsa (MMP)"? modus akun palsu yang ini hampir sama seperti modus MMP. Bedanya, MMP meminta pulsa kepada korban dengan kedok "Mama lagi dikantor polisi", sedangkan PS meminta pulsa dengan kedok "Suara Desahan yang bikin Puas"! WOW :D



Tapi, pada akhirnya, korban merasa tertipu karena tak kunjung di Callback. WOW Lagi! Mau coba? :D



OKEH, Sekian dulu Cara Membedakan Akun FaceBook Cewek Asli atau Palsu ini... Kalo dilanjutin, ntar kalian pusing bacanya. Ehehehe :D
Masih banyak ciri-ciri lainnya. Makanya, pintar-pintar lah memilih kawan, termasuk di Akun Facebook anda. :)

Jangan Lupa tinggalkan komentar.. Daaan, bila kalian ketemu sama akun palsu yg ada di ciri-ciri di atas,  sharing di komentar ya , supaya kita dapat selalu berhati-hati. Wassalam ^_^

1 comment: